Lompat ke konten Lompat ke sidebar Lompat ke footer

Sangat Dinantikan,5 Fakta Menarik Anime Attack On Titan Season 4

Attack on titan season 4

Walaupun sempat ditunda perilisannya,namun season terakhir dari serial anime Attack On Titan akhirnya resmi dirilis. Anime karya Hajime Isayama ini pertama kali menayangkan season  pertamanya pada tahun 2013. Jalan cerita dari anime ini adalah upaya dari Eren Jaeger yang berusaha untuk membasmi para Titan yang telah meresahkan penduduk di dalam tembok. Saat anime ini keluar langsung menarik hati para pecinta anime.

Attack On Titan telah memasuki final season,jalan ceritanya pun akan sedikit berbeda dari season-season sebelumnya. Oleh karena itu sebelum menonton anime ini,mari kita simak dahulu fakta menarik mengenai anime Attack On Titan Final Season ini.

1. Adanya pergantian studio

Attack on titan season 4

Bukan rahasia besar lagi jika anime Attack On Titan semakin populer berkat Wit Studio yang sangat berperan besar membuat anime ini. Namun ada yang berbeda dari final season kali ini, Attack On Titan pada sesason kali ini akan dibuat oleh studio MAPPA. Studio ini juga menggarap anime Jujutsu Kaisen, God of Highschool, dan Kakegurui.

Walaupun sempat mengalami pro dan kontra di kalangan para fans dalam pergantian studio ini. Namun kualitas anime yang diproduksi oleh Studio MAPPA sudah tidak perlu diragukan lagi nih!

2. Latar tempat dan waktu yang tidak sama dari serial sebelumnya

Attack on titan season 4

Jika pada season sebelumnya perjuangan Eren dan kawan-kawan dalam menghadapi para Titan berada di pulau Paradis,maka di final season ini akan sedikit berbeda. Awal cerita dari final season kali ini dimulai setelah 4 tahun berlalu dari season sebelumnya dan konflik akan berfokus pada Eldia di Negara Marley.

Bagi yang belum mengetahui, Negara Marley adalah negara besar yang terletak berseberangan dengan pulau Paradis dan merupakan tanah kelahiran Reiner, Annie, dan Berthold. Dibandingkan dengan pulau Paradis,Negara Marley jauh lebih maju dan negara ini menjadi negara yang kuat karena mempunyai kekuatan Titan untuk memenangkan perang.

3. Banyak karakter baru yang muncul

Attack on titan season 4

Pada awal penayangan final season ini akan banyak karakter baru yang akan muncul,jadi kita tidak bisa melihat Eren dan kawan-kawannya yang lain. Jalan cerita akan dimulai dengan pertempuran antara Marley dengan Negara Timur Tengah. Disini kita akan melihat banyak karakter baru yang muncul seperti Gabi Braun, Falco Grice, Pieck Finger si Cart Titan, hingga Porco Galliard si Jaw Titan. Karakter-karakter baru ini mempunyai andil yang besar dalam pengembangan cerita ini,jadi selalu ingat mereka ya!

4. Reiner adalah salah satu karakter penting pada season ini

Rainer Braun attack on titan

Pada season sebelumnya jalan cerita berfokus pada Eren, namun di final season kali ini kita akan dibawa lebih fokus pada Reiner Braun. Satu-satunya pemilik kekuatan Armored Titan yang berhasil selamat dan kembali ke Marley setelah menyusup ke pulau Paradis.

Reiner Braun merupakan salah satu pejuang yang terlahir dan tinggal di Marley. Rainer lahir dengan darah bangsa Eldia membuat Reiner mengalami kesulitan dan harus berlatih dengan keras agar kelak dapat mewarisi Armored Titan. Ia pun ikut serta dalam misi ke pulau Paradis bersama Marcel, Berthold, dan Annie. Setelah kembalinya dari pulau Paradis, Reiner kemudian diangkat menjadi wakil kapten dari Unit Pejuang Marley.

5. Jadwal rilis dan episode

Attack on titan season 4

Anime Attack On Titan ini akan mulai di tayangkan pada 7 Desember 2020. Dan pada final season ini dijadwalkan akan mendapat 16 episode.

Para fans sempat merasa khawatir dengan perolehan episode yang tergolong sedikit, mengingat terdapat lebih dari 40 chapter di dalam manga yang harus diadaptasi pada season  terakhir ini. Walaupun begitu, namun kenyataanya antisipasi para fans belum berhenti dan malah semakin excited nih dengan anime karya Hajime Isayama ini!

Nah itu dia 5 fakta menarik anime Attack on Titan Final Season. Wah, apakah kamu salah satu dari penggemar yang juga menantikan penayangan season terakhir dari anime ini?


Posting Komentar untuk "Sangat Dinantikan,5 Fakta Menarik Anime Attack On Titan Season 4"